Jika Anda berniat untuk mengubah pola hidup lebih sehat, khususnya dalam jenis santapan keseharian, maka coba saja menu spesial oleh Joanna Lasmono ini. Sebagai ibu rumah tangga dan penulis buku masak “My Cookbook Diary, with Joanna Lasmono,” ia memberikan resep cara mengolah santapan rendah karbohidrat yang tepat dan mudah untuk diterapkan. Kolaborasinya dengan Culineria Modena di awal tahun 2018, Joanna semangat mengajak masyarakat Indonesia untuk meracik makanan rendah karbohidrat, dengan memahami pemilihan bahan dan cara memasak yang benar.

Minimnya menu makanan rendah karbohidrat di Indonesia, membuat dirinya berhasrat dalam mendemonstrasikan santapan ala ibu rumah tangga dengan tips dan cara memilih bahan mentah menjadi makanan berkarbohidrat rendah yang layak untuk dikonsumsi sehari-hari. Umumnya kebanyakan orang akan berpikir dengan tampilan serta rasa yang berbeda dari biasa. Namun Joanna Lasmono berhasil membuat santapan yang bukan sekadar sehat, tapi lezat dan menarik secara visual. Tiga menu spesial yang diperkenalkan olehnya memberi banyak masukkan untuk makanan low carbs foods.

1. Casserole Burger with Low Carb Bun

Bahan / Burger
  • ½ kg Daging cincang
  • Minyak zaitun
  • Garam
  • Merica
  • ¼ cup Bawang Bombai (potongan kotak kecil)
  • 6 lembar beef atau turkey bacon
  • 1 siung Bawang putih
  • 1/4 cup Acar timun (potongan kotak kecil)
  • 3 butir Telur
  • ½ cup Mayonnaise
  • ½ cup Susu atau krim
  • 1 cup Parutan keju cheddar
  • 1 sdm Zaitun hitam
  • 1 sdt Bubuk bawang bombai
Proses

Untuk burger. Tumis bawang bombai, bawang putih dengan minyak zaitun di atas penggorengan. Setelah beraroma, tambahkan daging cincang lalu taburkan garam dan merica secukupnya. Masak hingga daging berubah warna dan matang. Untuk bagian beef atau turkey bacon. Tumis hingga menjadi garing.

Saring daging cincang, lalu gabungkan dengan beef atau turkey bacon. Tuangkan ke dalam wadah. Gabungkan telur dengan mayonnaise, susu atau krim hingga merata. Tuangkan di atas daging, kemudian taburkan keju dan zaitun hitam. Panaskan oven pada suhu 180° C, panggang selama 30-35 menit hingga permukaan berwarna kecokelatan. Sajikan.

2. Zucchini Pasta with Chicken Pesto

Bahan

Pasta

  • 200gr Zucchini
  • 3 sdm Minyak zaitun
  • Air Mineral
  • Garam
  • Merica

Chicken Pesto

  • 1 potong Dada ayam berukuran besar
  • 8 Jamur swish brown atau porchini kering
  • 1 siung Bawang putih (Dipotong halus)
  • ½ sdt Cabai bubuk
  • 1 cup Kaldu ayam
  • 1 cup Krim
  • 1 cup Bayam
  • 2 sdm Parutan keju parmesan
Proses

Potong tipis zucchini. Panaskan wajan dengan api sedang, tuangkan minyak zaitun. Masak zucchini selama 1 menit. Tambahkan air dan masak hingga zucchini mulai lunak. Taburkan garam dan merica secukupnya. Untuk pesto. Panaskan penggorengan, tambahkan minyak goreng lalu masukkan potongan ayam. Setelah matang, sisihkan. Dalam penggorengan yang sama, tuang minyak zaitun. Masukkan potongan jamur dan bayam, masak hingga kecokelatan. Selanjutnya, tambahkan bawang putih, lalu porchini, cabai bubuk, dan kaldu ayam. Aduk hinga kaldu menyerap, tambahkan krim. Aduk hingga rata. Tuangkan zucchini ke dalam penggorengan, diakhiri dengan taburi parutan keju.

 

3. Low Carb Snack

Bahan
  • Tempe
  • Paprika
  • Alpukat
  • Terong
  • Minyak Zaitun
  • Saus Tzatziki
  • Tomato Salsa
  • Udang
  • Tuna
Proses

Potong paprika menjadi dua bagian, lalu bersihkan. Lakukan hal yang sama dengan alpukat dan terung. Letakkan masing-masing sayur dan tempe di atas wadah. Taburkan garam dan merica. Baluri minyak zaitun, dan panggang hingga matang. Untuk masing-masing isi, siapkan saus tomat salsa untuk paprika, tuna untuk alpukat dan tempe, serta udang yang telah dibumbui dengan garam dan merica diatas terong.