Sudamala Resorts kembali menunjuk ESA International untuk membangun beachfront retreat Sudamala Suites & Villas Labuan Bajo yang akan segera dibuka pada tahun ini. ESA International menangani desain resor agar mencerminkan gaya arsitektural lokal dari bangunan tradisional, seni autentik, kain alami hingga material lokal.
“Kami senang sekali dapat bekerja sama dengan ESA International untuk menciptakan Sudamala Suites & Villas, Komodo, Labuan Bajo. Kami ingin memperkenalkan standar keramahan internasional ke Labuan Bajo, sementara juga mempromosikan warisan budaya yang kaya di kawasan ini. Tim ahli arsitek ESA telah merangkul visi kami untuk menciptakan resor sejati pertama di tujuan terpanas kawasan ini, dan kami berharap dapat menghadirkan properti luar biasa ini kepada dunia pada tahun 2020″, kata Emily Subrata, Direktur Sudamala Resorts.
Pengaruh gaya asli hunian desa nelayan pada Sudamala Suites & Villas Labuan Bajo menjadi satu contoh yang dapat ditiru untuk memeluk arsitektural lokal. Cerminan arsitektural lokal tersebut terlihat pada atap kerucut dengan jerami yang dramatis serta melestarikan pohon-pohon asli yang mana juga memberikan keteduhan dan ketenangan.
Tidak hanya mendapatkan akses untuk beachfront, Sudamala Suites & Villas Labuan Baju pun menawarkan fasilitas kamar, Sea View, yang menghadap ke lautan Flores dengan interior kamar yang rustic beach-chic.