1. Midi Color Cabinet Studio asal Barcelona, Lagranja Design, merancang serangkaian perabot beraneka warna seperti kabinet, meja, dan rak, bernama Midi Colors untuk sebuah perusahaan mebel dari Spanyol, Sistema Midi. Dalam koleksi ini, kita dapat mix and match perabot mulai dari kaki, laci, dan warna untuk menyesuaikan dengan keinginan dan kesukaan pada desainnya.
2. Color BeBop Color BeBop adalah sebuah sideboard karya Hugues Ruvuelta untuk sebuah label interior, Karpenter. Menggunakan material kayu dan besi, sideboard ini memiliki tampilan yang cukup unik. Panel besi dibuat berlubang kecil, membuatnya terlihat seperti transparan. Terdapat berbagai pilihan warna dalam koleksinya seperti biru, abu-abu, dan putih.
3. Color Fall Didesain oleh Garth Roberts untuk Casamania, rak buku Color Fall adalah rak buku dinding yang terinspirasi dari kekuatan warna. Dalam seri koleksinya, Color Fall terdiri dari pilihan aturan, rak yang menempel di dinding, dan rak berdiri. Tetapi dalam format manapun, rak ini selalu memberikan dimensi warna yang menarik dan ceria.
4. Mos I Ko Cabinet Mos i ko adalah sebuah furnitur yang berbentuk kubus-kubus beragam warna, dan kubus tersebut dapat diatur ulang menjadi sebuah perangkat rumah tangga yang multifungsi seperti kabinet, lemari, dan laci. Ide kreatif ini didapat dari desainer Sotiris Lazou, ia merancang kabinet Mos i Ko untuk produsen furnitur Al2.