Sebuah hunian garapan Mudita Lestari yang memetik ide dan konsep dari gaya desain loft khas New York dan Australia. Hunian dengan jendela-jendela besar dan ruang-ruang besar yang tidak terpisah dengan partisi. Apartemen ini memiliki ciri khas yang serupa seperti gambaran tempat tinggal di New York. Dan tampilan awal unit apartemen ini sudah Modern dari awalnya. “Kami ingin mempertahankan beberapa bagian dari apartemen ini, karena Saya suka dengan proporsinya,” ujar Mudita. Menjadi desainer adalah sebuah panggilan baginya, ia selalu menemukan dirinya tertarik akan desain, terutama mendesain rumah tinggal.
Dalam perjalanannya sebagai desainer mempertemukannya dengan klien pemilik apartemen ini, melalui seorang teman. “Dari pertama bertemu, klien sudah tahu apa yang diinginkannya. Mereka ingin tempat tinggal sederhana, tidak rumit, dan ramah anak,” cerita Mudita. Kemudian, kelanjutan desain hunian ini pun terus berkembang menjadi sebuah desain Modern dengan sedikit sentuhan industrial, dan bergaya maskulin, salah satu gaya mendesain favorit Mudita. Selain simple dan ramah anak, klien juga menyukai warna monokrom. Dapat terlihat dalam desainnya, Mudita menggunakan skema warna yang cukup tenang dan netral. Area living merupakan satu ruang besar, dan memiliki dua balkon, satu di sisi belakang, lainnya di sisi samping, serta dua jendela besar pada dua sisi. Hunian ini tidak memiliki banyak dinding yang dapat digunakan utuk menciptakan ambience. “Maka itu kami menggunakan cat dekoratif untuk menghias seluruh plafon, untuk menambah kesan hangat dengan tetap mempertahankan garis Modern dan sedikit sentuhan industrial” jelas Mudita yang bekerjasama dengan kontraktor PT Matahari dalam pengerjaan proyek ini.
Dalam menyeleksi dan mengombinasi perabot, pemilik rumah mereferensi pemakaian furnitur Modern yang sederhana. Kemudian kami memadukannya dengan beberapa barang bernuansa rustic dan playful untuk menyeimbangkan tampilannya, sehingga tidak terlihat terlalu kaku. Mudita menggabungkan beberapa label furnitur seperti Porro, Moie, Giorgetti, Vivere, Forme, dan Nagarey untuk menyempurnakan desainnya. Hunian ini menampilkan warna yang sangat monokrom. Ia banyak menggunakan warna abu-abu, hitam, panel kayu untuk lantai, dan sedikit sentuhan warna sebagai tambahan seperti emas, champagne, dan biru. Mempercantik interior, Mudita menggantung lukisan karya Vani Hidayaturrahman di living room, dan secara instan karya lukis ini memberikan jiwa ke dalam rumah. Ia juga mengombinasi benda etnik dengan aksesori Modern. Tidak ada dekorasi maupun aksesori yang berlebihan karena kesan simple ingin ditonjolkan pada desain hunian ini.