Seharian beraktivitas seringkali membuat Anda lelah. Tak perlu menginap semalam, cukup 1,5 hingga 2 jam waktu yang dibutuhkan untuk mengembalikan energi yang sudah terkuras. The Ritz-Carlton Spa di The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan memperkenalkan spa unik dengan sensasi panas dan dingin.
Ialah The Hot and Cold Spa Treatment, yang difokuskan pada penyeimbangan fisik dan mental untuk meningkatkan ketenangan. Menariknya bahan cabai dan aloe vera diambil langsung dari Eco Garden milik hotel. Diawali dengan Foot ritual, yakni merendam kaki selama 5 menit dengan menggunakan biji cabai kering dan garam laut. Tujuannya mendetoksifikasi kaki yang lelah. Tahap selanjutnya adalah bagian yang Anda tunggu-tunggu, yakni Mystical touch massage selama 1 jam.
Perawatan pijat tradisional Indonesia yang dikombinasi dengan teknik Hawaiian Lomi-Lomi dan Swedia. Pemijatan ini terfokus pada bagian punggung bagian atas dan bawah. Ada dua sesi Body wrap pada perawatan spa ini, untuk sesi pertama memadukan Boreh Bali dengan bubuk cabai dan potongan cabai segar. Kegunaannya membantu detoksifikasi dan pebakaran lemak. Sedangkan pada Body wrap tahap dua, badan didinginkan dengan lidah buaya yang dicampur perasan air lemon yang mengandung vitamin E dan A. Untuk hasil maksimal, sebaiknya dilanjutkan dengan mandi air dingin selama 5 menit dan tidak menggunakan sabun atau produk pembersih lainnya. Dipastikan Anda akan merasa segar dan rileks dengan spa unik ini. Sebagai penutup, tamu disuguhkan dengan minuman ‘Chili Shooter’ dari bahan lemon, bubuk cabai, dan sirup maple. Ingin mengajak pasangan spa bersama? The Ritz-Carlton Spa menyediakan kamar untuk pasangan lengkap dengan jacuzzi.